delikreportase.com

Copyright © delikreportase.com
All rights reserved
Desain by : Aditya

Bupati Pelalawan HM Harris Tinjau Listrik Biogas PT. MM

Bupati Pelalawan HM Harris, Kepala Bappeda Ir Syahrul Syarif meninjau pembangkit listrik biogas plant methane recory dan utilization sebagai Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi (EBTEKE) milik PT Musim Mas

 

Okeline, Pelalawan - Kepala BPPT Pusat Dr Ir Unggul Priyanto MSc didampingi Bupati Pelalawan HM Harris, Kepala Bappeda Ir Syahrul Syarif meninjau pembangkit listrik biogas plant methane recory dan utilization sebagai Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi (EBTEKE) milik PT Musim Mas, Kamis (17/3/16).

Rombongan BPPT, Bupati, serta sejumlah pejabat, diajak meninjau proses limbah cair (bahan baku limbah sawit,red) menjadi tenaga listrik. Dari pembangkit listrik mampu menghasilkan arus listrik sebesar 2 MW plus 1 MW sebagai cadangan.

Kepala BPPT RI Unggul Prinyato mengatakan persolan kelistrikan ditanah air sejauh ini belum mampu memenuhi kebutuhan masyarakat. Saat ini, di Kabupaten Pelalawan hadir perusahaan swasta yang peduli terhadap tenaga listrik.

"Saya pikir apa yang dilakukan perusahaan Musim Mas sangat sejalan dengan program pemerintah pusat yang terangkai pada agenda Nawacita bidang kelistrikan," Tukasnya.

Riau potensi listrik biogas ini sangat besar, kedepan potensi ini hendaknya dapat dilirik perusahaan lain. Kemudian terhadap PT Musim Mas, saya berpesan, agar mereka dapat merangkul pihak PLN dan menyuplai arus listrik ini ke rumah-rumah penduduk.

berita_oke : Metroterkini.com