delikreportase.com

Copyright © delikreportase.com
All rights reserved
Desain by : Aditya

Suap Panitera, Rumah Kakak Saipul Jamil KPK Geledah

Yuyuk Andriati Iskak:"Penyidik KPK menggeledah tiga tempat terkait operasi tangkap tangan dugaan suap kepada panitera Pengadilan Negeri Jakarta Utara. "Malam ini ada penggeledahan di beberapa tempat,"
 

KABARRIAU.COM, Jakarta - Juru bicara Komisi Pemberantasan Korupsi, Yuyuk Andriati Iskak mengatakan penyidik KPK menggeledah tiga tempat terkait operasi tangkap tangan dugaan suap kepada panitera Pengadilan Negeri Jakarta Utara. "Malam ini ada penggeledahan di beberapa tempat," kata Yuyuk di KPK, Kamis, 16 Juni 2016.

Salah satu tempat yang dimaksud adalah kantor Pengadilan Negeri Jakarta Utara yang berada di Jalan Laksamana RE Martadinata, Ancol Selatan, Sunter Agung, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Terkait ruangan siapa yang akan digeledah oleh penyidik KPK di kantor PN Jakarta Utara, Yuyuk mengaku belum mendapat informasi mengenai hal itu.

Dua tempat lainnya, yaitu rumah kakak kandung Saipul Jamil, Samsul Hidayatullah, di Tanjung Priok dan rumah pengacara Saipul, Berta Natalia di Tangerang.

Hasil operasi tangkap tangan Rabu kemarin, KPK menetapkan empat tersangka suap. Mereka adalah Samsul, Berta, dan Kasman Sangaji. Mereka diduga memberikan uang Rp 250 juta kepada panitera di Pengadilan Rohadi, untuk meringankan hukuman terhadap Saipul Jamil dalam kasus pencabulan anak di bawah umur yang ditangani PN Jakarta Utara. Rohadi juga telah ditetapkan menjadi tersangka.

Yuyuk mengatakan penyidik menyita uang Rp 250 juta itu beserta dua buah kendaraan. "Mobil Fortuner milik R dan mobil BN, Pajero," ucap Yuyuk.

KPK telah menahan keempat tersangka tersebut. Samsul ditahan di Rumah Tahanan KPK cabang Guntur, Berta dan Rohadi di Rutan KPK C1, dan Kasman dibawa ke Rutan Kelas 1 Jakarta Pusat.(*)
Liputan  : Piter.
Editor    : Robinsar Siburian.
Kategori: Korupsi.