delikreportase.com

Copyright © delikreportase.com
All rights reserved
Desain by : Aditya

Bintan Reebok Spartan Race di Meriahkan Empat Ribu Atlet

Abdul Wahab: "Perlehatan Olahraga yang menguji ketahanan tubuh ini merupakan yang pertama kali digelar di Indonesia. Dan, Lagoi terpilih menjadi tuan rumah".

 

KABARRIAU.COM, Bintan - Sebanyak empat ribu atlet lokal dan mancanegara akan memeriahkan perhelatan olahraga internasional Bintan Reebok Spartan Race.

Olahraga yang menguji ketahanan tubuh ini, akan diselenggarakan di Kawasan Wisata Terpadu Lagoi Bay Bintan, pada 19 dan 20 November 2016 mendatang.

 Group General Manager (GGM) PT BRC, Abdul Wahab menyampaikan, perlehatan ini merupakan yang pertama kali digelar di Indonesia. Dan, Lagoi terpilih menjadi tuan rumah.

"Suatu kehormatan besar bagi kami dapat menyelenggarakan ivent sebesar ini di Bintan," ujar Wahab usai melaksanakan rapat kesiapan penyelenggaraan Bintan Spartan Reebok di Kantor Bupati Bintan, Senin (7/11/2016).

Wahab menjelaskan, ivent Spartan ini merupakan ivent dengan jumlah peserta terbanyak yang pernah diselenggarakan di Bintan. Yakni berjumlah 4.000 peserta.

Untuk memenuhi kebutuhan kamar para atlet tersebut, pihak BRC sudah menyiapkan 100 tenda untuk atlet yang menginap.

"Saat ini jumlah kamar di Lagoi sebanyak 2.000 kamar. Oleh karena itu, kita siapkan tenda sebagai alternatif. Sesuai dengan namanya spartan yang artinya pejuang. Tentunya, para atlet nanti juga ingin merasakan sebagai pejuang," bebernya.

Sementara itu, Wakil Bupati Bintan, Dalmasri Syam mengaku sangat mendukung pelaksanaan perhelatan Internasional tersebut.

Namun, dalam rapat itu, Dalmasri sempat meminta kepada pihak penyelenggara agar perhelatan tersebut dibuka oleh tokoh tingkat nasional.

"Karena ini ivent internasional, kalau bisa yang membukanya pun setingkat Menteri atau bahkan Kapolri. Supaya gaungnya juga lebih besar," ucapnya.(*)

Liputan  : Fahmi.
Editor    : robinsar Siburian.
Kategori: Olah Raga.

BERITA TERKAIT