delikreportase.com

Copyright © delikreportase.com
All rights reserved
Desain by : Aditya

Tradisi Perahu Baganduang Masuk Nominasi

Okeline, Kuantan Singingi - Tradisi Perahu Baganduang dari Kecamatan Kuantan Mudik, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansig), Riau masuk nominasi Anugerah Pesona Indonesia (AFI) 2018.
Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Kuansing, Marwan menyatakan Perahu Beganduang adalah gabungan dari dua hingga tiga buah sampan panjang yang dihiasi dengan beragam pernak pernik. Baganduang artinya bergandeng. Nominasi kedua diraih pariwisata Kuansing setelah sebelumnya tradisi pacu jalur juga pernah masuk nominasi yang sama tahun 2017 lalu.

"Tahun 2018 ini giliran Perahu Baganduang yang masuk dalam nominasi API Award 2018 dalam kategori Atraksi Budaya Terpopuler," kata dia pada wartawan, Selasa(05/06/2018).

Perahu-perahu dirangkai menjadi satu (diganduang) dengan menggunakan bambu. Perahu baganduang menjadi bagian dari tradisi yang ada di Lubuk Jambi, Kecamatan Kuantan Mudik, Kabupaten Kuansing. Perahu Baganduang adalah kendaraan adat yang digunakan untuk tradisi Majompuik Limau. Tradisi ini telah dilakukan masyarakat selama kurang lebih satu abad lalu lamanya. (kbr.ron/*)

BERITA TERKAIT