delikreportase.com

Copyright © delikreportase.com
All rights reserved
Desain by : Aditya

Kasiops Korem 031/Wirabima menghadiri Rapat Antisipasi Karlahut

Meski memasuki musim penghujan sekarang ini, pemerintah daerah diimbau untuk tidak lupa mengantisipasi agar tidak kecolongan Karlahut.

KABARRIAU.COM, Pekanbaru – Kepala Seksi Operasi Korem 031/Wirabima Letkol Inf Saad Miyanta mewakili Danrem 031/Wirabima menghadiri rapat koordinasi, konsultasi dan konsolidasi percepatan penanganan krisis kebakaran lahan dan hutan, yang diselenggarakan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia di hadiri FKPD Kabupaten dan Kota yang ada di Provinsi Riau.

Dalam paparannya, Kasiops Korem 031/Wirabima menyampaikan meski memasuki musim penghujan sekarang ini, pemerintah daerah diimbau untuk tidak lupa mengantisipasi agar tidak kecolongan Karlahut. Melalui Rakor ini juga, bertujuan menyerap semua aspirasi dari pemerintah daerah seperti halnya konsultasi dan apa saja keluhan yang dirasakan. Karlahut dapat teratasi dengan upaya deteksi dini pada perkuatan pengawasan di sekitar kawasan hutan, perusahaan maupun lahan masyarakat yang rawan terbakar dan terkandung gambut.

Seringnya kelambanan penanganan, membuat pemerintah sering kecolongan. Ketika sudah ada titik api, baru bekerja. Oleh karenanya perlu adanya langkah-langkah antisifasi sebelum terjadi.  

Seluruh perusahaan di Riau agar mentaati Instruksi Presiden untuk membuat blocking kanal yang telah terbukti dapat membuat gambut tetap basah. "Dalam waktu senggang dua bulan selepas perginya kabut asap ini, mari kita cari solusi terbaik, Ujar Kasiops Korem 031/Wirabima.

Turut hadir pada Rakor ini Danrem 031/Wirabima di wakili Kepala Seksi Operasi Korem 031/Wirabima, perwakilan FKPD Provinsi, FKPD Kabupaten dan Kota se Provinsi Riau,perwakilan Polda Riau, perusahaan-perusahaan dan pemerintah daerah se kabupaten dan kota se Riau.

Laporan : Asa/Rls.

Kategori: Lingkungan.

BERITA TERKAIT