Pelatih Berprestasi dan 12 Atlet Riau Terima Penghargaan Sempena Haornas
Arsyadjuliandi Rachman: "Terus berprestasi dan harumkan nama Riau kedepannya. Jayalah olahragaku, jayalah bangsaku, agar prestasi kita tetap cemerlang dikancah internasional".
KABARRIAU.COM, PEKANBARU - Pelatih berprestasi dan 12 atlet dari Provinsi Riau menerima penghargaan sempena peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) tahun 2016 di Riau, Jumat (9/9/2016).
Untuk pelatih yang berprestasi dan 12 atlit ini, diberi uang sebesar Rp7,5 juta untuk masing-masingnya.
"Terus berprestasi dan harumkan nama Riau kedepannya,"ujar Gubernur saat memberikan penghargaan kepada peserta.
Penyerahan hadiah ini sendiri diserahkan langsung Gubernur didampingi sejumlah pejabat lainnya di Riau.
Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman memimpin langsung upacara peringatan hari olahraga Nasional di halaman kantor Gubernur. Upacara peringatan Haornas ini diikuti sejumlah atlet dan penggiat olahraga di Provinsi Riau.
Dalam amanat Menpora yang dibacakan Gubernur mengajak semua pihak untuk ikut sukses menjayakan olahraga di Indonesia. Sehingga prestasi olahraga di Indonesia membanggakan kedepannya.
"Jayalah olahragaku, jayalah bangsaku, agar prestasi kita tetap cemerlang dikancah internasional,"ujar Andi membacakan amanat Menpora Imam Nahrowi.
Selain memperingati Haornas, Gubernur juga akan melepas kontingen PON menuju Jawa Barat. (*)
Penulis : Brian.
Editor : Robinsar Siburian.
Kategori: Olah Raga.

