delikreportase.com

Copyright © delikreportase.com
All rights reserved
Desain by : Aditya

Dugaan Korupsi 300 M, Kejari Bengkalis Geledah Kantor PT BLJ Pekanbaru

Kabar Korupsi -  Tim Kejari Bengkalis Riau geledah kantor BUMD PT Bumi Laksamana Jaya (BLJ) di Pekanbaru. Penggelahan ini terkait dugaan korupsi di proyek pembangkit listrik senilai Rp 300 miliar.

Penggeledahan itu dilakukan Kejari Bengkalis pada, Jumat (9/5) sore. Kantor BUMD BLJ ini beralamat di Jalan Arifin Achmad, Mega Asri Green Office No 14 A, Pekanbaru Riau.

Pihak kejaksaan, di dalam kantor tersebut mencari sejumlah dokumen penting terkait proyek Pembangkit Listrik Tenaga Gas dan Uap (PLTGU).

Kepada wartawan, Kasi Pidsus Kejari Bengkalis, Yanuar Reza membenarkan bila pihaknya melakukan penggeledahan. Sejumlah dokumen penting disita dari sana. Yanuar menjelaskan, proyek PLTGU yang dikerjakan PT BJP merupakan program pada tahun 2012 silam.

"Sudah berjalan dua tahun, proyek pembangkit listrik ini tak kunjung diselesaikan. Sampai sekarang pengerjaan proyek belum ada kelihatan," kata Yanuar.

Informasi yang dihimpun, pihak Kejari juga sudah melakukan pemeriksaan terhadap anggota DPRD Bengkalis. Jaksa mempertanyakan mengapa wakil rakyat menggelontorkan dana anggaran sebanyak Rp 300 miliar.

Sedangkan Direktur PT BLJ dengan inisial YA telah tetapkan sebagai tersangka dalam kasus ini. "Kita belum melakukan penahanan terhadap tersangka," kata Yanuar.(MT)